Artikel
PUSKESOS 'SAJIWA KIANGROKE'
Dalam rangka mensosialisasikan berdirinya PUSKESOS 'SAJIWA KIANGROKE' Pemerintah Desa Kiangroke mengundang para ketua RT/RW , Tokoh Masyarakat, Lembaga Kemasyarakatan pada hari Kamis Tanggal 25 Januari 2018 di Balai Musyawarah Desa Kiangroke. adapun tujuan dari pertemuan tersebut adalah mensosialisasikan tugas fungsi PUSKESOS dan BANSOS RASTRA Bulan Januari 2018. Pada Kesempatan itu hadir ibu kepala desa, Ketua BPD dan Ketua Lembaga Adat. narasumber Ibu NELI dari Staf SLRT Kabupaten Bandung. PUSKESOS adalah lembaga yang didirikan untuk mempermudah menangani secara cepat penyandang masalah kesejahteraan sosial (PMKS). PUSKESOS'SAJIWA KIANGROKE' kepanjangan dari PUSAT KESEJAHTERAAN SOSIAL' SABILULUNGAN JARINGAN INFORMASI WARGA' KIANGROKE. Dirikan berdasarkan SK.KEPALA DESA NO 465/KEP.01/KR/2018 tanggal 10 Januari 2018.(red.kasipem)